26 Februari 2021

Modularisasi di dalam PHP

Assalamu alaikum Wr. Wb

Salam Pinter Bareng Komputer, ...zero bit...

Selamat siang semua !!! Bagaimana kabar kalian hari ini? Semoga menyenangkan ya.

Kali ini saya ingin membahas sebuah istilah dalam pemrograman yang disebut dengan MODULARISASI. Apa itu modularisasi? Ada yang tahu?

Modularisasi artinya membagi program berdasarkan modul - modul. Setiap modul dibuat untuk tujuan dan fungsi khusus. Isi dari modul dapat berupa function ataupun procedure. Modularisasi dalam pembuatan program komputer umum dilakukan, tujuannya adalah untuk mempermudah proses debugging dan pengembangan program.

Modul - modul yang telah dibuat dalam sebuah projek program dikumpulkan dalam sebuah wadah semacam koleksi modul yang istilahnya disebut dengan library. Pada saat dibutuhkan programmer cukup menggabung - gabungkan saja modul yang telah dia buat sebelumnya.

Ada beberapa perintah yang dapat digunakan untuk memanggil / menggabungkan beberapa modul yang ingin digunakan secara bersamaan, yaitu REQUIREINCLUDE, REQUIRE_ONCE, INCLUDE_ONCE, serta DL(NAMA_MODUL).

A. REQUIRE

Require() adalah bentuk konstruksi yang digunakan untuk menggabungkan suatu script PHP atau text dari file lain dengan script PHP yang memanggilnya. Script atau file yang digabungkan tidak harus berisi script PHP. Namun jika yang digabungkan berisi script PHP maka PHP akan mengevaluasi dan mengeksekusinya.

B. INCLUDE

Berbeda dengan Require() maka Include() merupakan konstruksi yang digunakan untuk menggabungkan suatu script atau file dengan script yang memanggilnya.

Perintah Include akan selalu mengevaluasi kembali script yang ada. Jika URL "fopen wrapper" di dalam php.ini maka file yang disertakan dalam include dapat berasal dari path luar.

Jika file yang dipanggil dengan Include jika berisi script PHP maka harus mempunyai tag awal dan akhir PHP yang benar, karena isi file tersebut akan dievaluasi kembali dan dijalankan oleh PHP. 

C. REQUIRE_ONCE

Sering kali saat mengunakan Require() dan Include() terjadi adanya duplikasi nama fungsi, duplikasi ini terjadi bisa karena namanya yang sama atau bisa juga suatu modul melakukan Include atau Require pada file yang sama yang mempunyai fungsi yang akan digunakan sama.

Require_Once() prinsipnya sama dengan Require() akan tetapi perbedaannya adalah dengan Require_Once maka jika terjadi duplikasi nama atau duplikasi pemanggilan suatu nama fungsi dapat dihindari. PHP dapat dipaksa untuk menggunakan nama fungsi yang telah ada sebelumnya pada Require atau Include yang pertama.


Keterangan :

Jika file require_once3.php dijalankan maka akan muncul error disebabkan karena ada function dengan nama yang sama yaitu function tampil(). Untuk mengatasi ini maka perintah require diganti dengan require_once, walaupun efek sampingnya function tampil() di dalam file require_once2.php tidak akan dikenali.

 D. INCLUDE _ONCE

Konstruksi Include_Once sama dengan Require_Once() akan tetapi kontrukti Include_Once() setiap kali selalu ada evaluasi ulang pada saat suatu perintah Include terjadi.

 E. DL(NAMA_MODUL)

dl(nama_modul) memungkinkan fungsi - fungsi eksternal yang belum didukung oleh PHP dibuat dan disimpan  di dalam file librari tertentu dapat dipanggil pada saat dibutuhkan. Pemisahan modul - modul librari ini dimaksudkan agar secara core software PHP tidak menjadi terlalu besar.

nama_modul di dalam sintaks dl(nama_modul) adalah nama modul yang berisi fungsi - fungsi yang belum disediakan oleh PHP yang disimpan di dalam file librari eksternal. Nama file ini dalam lingkup server web windows biasanya berupa file berekstensi .dll yang dibuat khusus untuk mendukung PHP, sedangkan di dalam lingkungan *NIX dalam server Apache merupakan file - file yang berekstensi .so. 

Semoga artikel ini bermanfaat.

Kembali ke menu PHP

0 comments:

Posting Komentar